Header Ads

Berita Bola - Skuat Tim Nas Untuk Persiapan Event Asian Games Terdapat 3 Pemain Senior

Berita-Bola-Skuat-Tim Nas-Untuk-Persiapan-Event-Asian-Games-Terdapat-3-Pemain-Senior

Arena Bola - Pemain tim Garuda muda U-23 telah dipersiapkan untuk turun dalam test event sebelum Asian Games telah  terbentuk. untuk saat ini nama nama dari para pemain sudah diserahkan kepada PSSI, namun dalam daftar nama yang telah diserahkan kepada PSSI tersebut , terselip 3 nama pemain senior tim nasional indonesia.

Kabar tersebut langsung di klarifikasi secara langsung oleh  Assisten pelatih tim nasional U-23, Bima Sakti setelah berakhirnya acara Training Camp (TC) di lapangan ABC, daerah Jakarta. menurut assisten pelatih yang berusia 41 tahun tersebut , jika sudah tiba waktunya ,maka PSSI sendiri yang akan mengumumkan sendiri nama nama pemain dari tim nasional U-23 yang telah diserahkan oleh Tim pelatih.

Mantan pemain dari Persiba balik papan tersebut tidak ingin membocorkan nama nama dari para pemain  yang  telah  masuk dalam skuat untuk test event yang rencananya akan di gelar pada bulan Febuari mendatang.  oleh karena itu pria yang telah berusia  41 tahun tersebut menutup dengan rapat mengenai nama nama pemain yang ikut masuk dalam Pilihan dari tim pelatih.

"Untuk skuat Tim nasional U-23 yang berlabuh di Asian Games telah ada, nama nama dari daftar pemain telah kami serahkan kepada PSSI, untuk nama nama pemain nanti akan disampaikan secara langsung oleh PSSI" ungkap dari pemain legenda tim nasional indonesia tersebut.

Timnas U-23 pada saat ini masih mengikuti Traning Camp hingga 21 januari 2018. dalam Traning Camp tersebut terdapat nama nama pemain lawas seperti Hansamu Yanna Pranata dan sosok Satria Tama , kegiatan dari Pemusatan latihan tersebut juga di ikuti oleh 4 pemain baru yakni  Feby Eka Putra , Zulfiandi , Dimas Drajat dan Muhammad Iqbal. 

Walau pun Bima sakti tidak ingin membocorkan  nama nama yang telah masuk kedalam skuat untuk test dari events Asian Games . Bima menegaskan Bahwa dalam skuat U-23 terdapat nama nama pemain senior , jika melihat test tersebut sebagai sebuah simulasi untuk Asian Games 2018.

"Kami akan melakukan sebuah simulasi seperti pergelaran Asian Games, dengan seusai adanya Regulasi terdapat 3 nama pemain senior, yang jelas 90 persen adalah skuat untuk Asian Games, kemungkinan akan terjadi sedikit perubahan untuk Asian Games" Ujar dari Assisten Luis Milla tersebut.


No comments

Powered by Blogger.